Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Pernahkah kamu merasa gairah seksual kamu menurun? Atau bahkan, mengalami kesulitan mempertahankan ereksi?

Jika ya, kamu perlu mewaspadai kemungkinan adanya maslaah yang lebih serius, salah satunya adalah impotensi.

Ingin tahu bagaimana impotensi bisa sebabkan gairah seksual menurun? Mari kita simak penjelasan lengkapnya di bawah ini yuk!

Mengapa Gairah Seksual Bisa Menurun?

Penurunan gairah seksual atau libido pada pria, bisa disebabkan oleh berbagai faktor, baik fisik maupun psikologis. Beberapa faktor yang bisa menyebabkannya, meliputi:

1. Bertambahnya Usia – Seiring bertambahnya usia, produksi hormon testosteron yang berperan penting dalam libido pria cenderung menurun.

2. Penyakit Kronis – Penyakit seperti diabetes, penyakit jantung, hipertensi, dan gangguan saraf dapat mengganggu aliran darah ke penis dan menyebabkan disfungsi ereksi.

3. Stres dan Kecemasan – Masalah psikologis seperti stres, depresi, dan kecemasan, dapat mengganggu fungsi seksual pria.

4. Kelelahan – Kurang tidur dan kelelahan fisik, dapat mempengaruhi gairah seksual.

5. Masalah Hubungan – Masalah dalam hubungan dengan pasangan juga dapat menjadi penyebab gairah seksual menurun.

Beberapa faktor tersebut, juga bisa menjadi salah satu penyebab impotensi atau disfungsi ereksi pada pria.

Hubungan Antaran Gairah Seksual Menurun dan Impotensi

Gairah seksual yang menurun, sering kali menjadi tanda awal dari masalah ereksi, seperti impotensi.

Penelitian menunjukkan bahwa pria yang mengalami penurunan gairah seksual, cenderung lebih berisiko mengalami impotensi di kemudian hari.

Mengapa demikian? Karena banyak faktor yang menyebabkan gairah seksual menurun juga dapat mengganggu fungsi seksual.

Selain itu, ketidak pria mengalami kesulitan ereksi, ia akan cenderung merasa cemas dan stres, yang dapat memperburuk masalah dan menyebabkan penurunan libido lebih lanjut.

Oleh karena itu, sangat penting untuk segera berkonsultasi dengan dokter yang tepat di Klinik Utama Sentosa, jika mengalami penurunan gairah seksual dalam jangka waktu lama.

Apa yang Harus Dilakukan Jika Gairah Seksual Menurun?

Jika kamu mengalami penurunan gairah seksual atau kesulitan ereksi, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan menganalisis riwayat kesehatan kamu, untuk menentukan penyebab masalah dan memberikan penanganan yang tepat.

Berikut adalah beberapa pilihan pengobatan yang mungkin di berikan oleh dokter, antara lain:

1. Perubahan Gaya Hidup

Dokter akan menyarankan untuk olahraga secara teratur, menjaga berat badan, berhenti merokok, dan mengurangi konsumsi alkohol, untuk membantu meningkatkan fungsi seksual.

2. Obat-Obatan

Dokter mungkin akan meresepkan beberapa obat-obatan yang dapat membantu meningkatkan aliran darah ke penis, dan memperbaiki ereksi.

3. Prosedur Medis

Dokter juga akan melakukan beberapa prosedur medis seperti vakum, untuk membantu menciptakan ereksi dengan cara melancarkan aliran darah ke penis.

Jangan malu untuk berkonsultasi dengan dokter, karena banyak pria mengalami masalah ereksi dan telah sembuh dari kondisi ini.

Baca Juga: Penis Tidak Ereksi di Pagi Hari, Apakah Berbahaya? Simak Penjelasannya Yuk!

gairah seksual menurun 2

Konsultasikan Masalah Gairah Seksual yang Menurun dengan Dokter Andrologi di Klinik Utama Sentosa

Penurunan gairah seksual tidak boleh dianggap remeh, karena ini bisa menjadi tanda awal dari masalah yang lebih serius seperti impotensi.

Dengan penanganan yang tepat, masalah ini dapat di atasi dan kualitas hidup kamu dapat kembali membaik.

Jadi, jangan pernah ragu atau malu, untuk berkonsultasi dengan tim medis yang berpengalaman di Klinik Utama Sentosa.

Dokter dan tim medis kami, akan melakukan evaluasi secara menyeluruh, untuk mengidentifikasi apa yang menjadi penyebab gairah seksual kamu menurun.

Tenang! Peralatan medis yang digunakan telah berstandar tinggi, lengkap, dan modern. Sehingga, hasil pemeriksaan hingga pengobatan akan efektif.

Tunggu apalagi? Segera konsultasikan dengan tim medis kami melalui layanan Konsultasi Dokter Online, untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Tidak perlu merasa khawatir, karena kamu dapat berkonsultasi dengan tim medis kami secara gratis, selama 24 jam, dan layanan ini juga dapat di akses melalui Chat Whatsapp.

Konsultasikan Keluhan Anda Bersama Dokter Online. Gratis!

Langsung saja konsultasi online atau reservasi online di nomor +62812-1230-6885 atau dapat mengklik link Konsultasi Gratis. Rahasia Terjamin.

penyakit menular seksual pms
Andrologi
Ginekologi

Lokasi Klinik Utama Sentosa

Comments