Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Infeksi jamur vagina merupakan salah satu jenis infeksi yang sering kali diabaikan, hingga muncul gejala yang parah dan sangat mengganggu.
Ya, meski awalnya terasa ringan dan dianggap bisa sembuh dengan sendirinya, ternyata hal ini bisa memicu kondisi yang lebih serius jika tidak terobati dengan baik.
Lantas, bagaimana ciri infeksi jamur vagina parah pada wanita dan bagaimana cara mengatasinya? Mari simak penjelasan berikut.
Apa Itu Infeksi Jamur Vagina?
Infeksi jamur vagina adalah kondisi yang disebabkan oleh pertumbuhan berlebih jamur Candida, terutama Candida albocans di area kewanitaan.
Kondisi ini biasanya dapat terjadi akibat ketidakseimbangan flora normal vagina yang dipicu oleh berbagai faktor.
Infeksi jamur biasanya menyebabkan gejala yang ringan. Namun, jika tidak tertangani, kondisi ini bisa semkin parah dan menimbulkan komplikasi.
Ciri-Ciri Infeksi Jamur Vagina Parah
Ketika infeksi jamur vagina semakin parah, gejala yang muncul bisa lebih intens dan mengganggu. Berikut beberapa cirinya:
1. Gatal Parah dan Terus Menerus
Gatal di area kewanitaan, menjadi sangat mengganggu dan tidak kunjung membaik meskipun sudah mencoba berbagai cara.
2. Keputihan Berlebihan dan Berbau Tidak Sedap
Keputihan yang dihasilkan akan lebih kental, berwarna putih seperti keju, dan dapat disertai dengan bau yang tidak sedap.
3. Rasa Terbakar dan Nyeri saat Berkemih
Infeksi yang semakin parah, bisa menyebabkan sensasi terbakar saat buang air kecil, mirip dengan gejala infeksi saluran kemih.
4. Kemerahan dan Pembengkakan di Area Kewanitaan
Infeksi jamur dapat menyebabkan iritasi yang parah, sehingga membuat area vagina tampak merah, bengkak, bahkan mengalami luka akibat garukan.
5. Nyeri saat Berhubungan Intim
Infeksi yang parah, dapat menyebabkan ketidaknyamanan hingga rasa sakit saat melakukan hubungan seksual.
Faktor Risiko Infeksi Jamur Vagina Parah
Ada beberapa faktor yang bisa meningkatkan risiko infeksi jamur vagina semakin intens. Berikut beberapa di antaranya:
1. Penggunaan antibiotik dalam jangka panjang
2 . Memiliki sistem imun yang lemah
3. Kelembapan berlebih di area kewanitaan
4. Ketidakseimbangan hormon
5. Kebiasaan buruk dalam menjaga kebersihan
Menurut dokter di Klinik Utama Sentosa, beberapa faktor tersebut bisa memicu infeksi jamur vagina semakin mengganggu aktivitas.
Sehingga, disarankan bagi setiap wanita untuk tidak mengabaikannya dan segeralah berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Ilustrasi seorang wanita yang mengalami infeksi jamur vagina
Penanganan yang Tepat
Jika mengalami gejala infeksi jamur vagina yang parah, segeralah lakukan langkah-langkah tepat berikut ini:
1. Gunakan Obat Antijamur – Pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter dan gunakan obat yang dokter berikan dengan cermat dan tepat.
2. Jaga Kebersihan dan Kelembapan Area Kewanitaan – Gunakanlah pakaian dalam berbahan katun dan hindari pakaian ketat, agar sirkulasi udara tetap baik.
3. Hindari Produk yang Mengandung Iritan – Gunakan sabun tanpa pewangi dan hindari produk pembersih vagina yang dapat mengganggu keseimbangan pH alami.
4. Perhatikan Pola Makan – Konsumsi makanan yang dapat membantu keseimbangan flora usus dan vagina, seperti yogurt yang mengandung probiotik.
Ingat! Infeksi jamur vagina bisa menjadi masalah serius jika tidak tertangani dengan baik. Oleh karena itu, jangan ragu untuk bertanya langsung dengan dokter ahli.
Baca Juga: Jangan Sepelekan! Begini Dampak Menyepelekan Infeksi Jamur Kelamin
Cegah Infeksi Jamur Vagina Semakin Parah dengan Perawatan Tepat di Klinik Utama Sentosa
Untuk mencegah infeksi jamur vagina semakin parah, perawatan medis yang diberikan oleh dokter berpengalaman sangatlah dibutuhkan.
Jangan cemas! Dengan bantuan dokter berpengalaman dan kompeten di Klinik Utama Sentosa, kamu bisa menjalani penanganan medis yang tepat.
Dokter akan memperhatikan beberapa hal, mulai dari kesehatan, kenyamanan, dan juga kebutuhan masing-masing pasien untuk menentukan pengobatan yang tepat.
Tidak perlu ragu, karena kami juga menyediakan layanan Konsultasi Dokter Online yang tersedia untuk memudahkan pasien dalam membuat janji temu dokter.
Layanan ini tersedia melalui Chat Whatsapp yang bisa pasien akses kapan dan di mana saja, secara gratis dan juga tersedia selama 24 jam!
Jadi, tunggu apalagi? Segeralah konsultasikan kondisi kamu dengan ahli medis terbaik kami dan dapatkan penanganan yang tepat ya.